Pages

BONUS KUNJUNGAN ANDA, DAPATKAN SOFTWARE QUICK COUNT DAN ARTIKEL JURUS2 BISNIS PROPERTI TERKINI SECARA GRATIS DISINI !!

First Name:

E-Mail Address:




Sabtu, 17 Maret 2012

Wadah Untuk Peralatan Makan

Untuk sebagian orang, peralatan akan praktis jika disimpan dalam kabinet dapur. Kepraktisan itu terwujud dari wadah yang dapat tertampung dalam satu tempat sehingga tak menyita lahan. Akses menggunakan peralatan menjadi lebih mudah dan cepat.

Wadah peralatan makan dapat disimpan pada rak dan laci yang berada di bawah meja dapur. Untuk memudahkan penyimpanan, kita dapat membuat kategori jenis peralatan makan berdasarkan kegiatan dan frekuensi penggunaan.

Taruh kata, peralatan makan seperti sendok, pisau, garpu dan sumpit disimpan dalam wadah laci. Untuk alas peralatan, pemilik dapat menggunakan tray plastik yang memiliki kolom (lubang) sesuai ukuran perlatan. Peralatan sendok di tempat sendok, begitu juga pisau dan sumpit.

Laci dapat berada di tengah kabinet bawah. Handel-nya boleh apa saja sesuai selera, namun yang utama laci dapat mudah dibuka dan ditutup. Sistem laci dapat menggunakan rel dan roda, sehingga cara membukanya cukup ditarik atau didorong.

Bagaimana dengan piring, mangkuk, dan gelas? Peralatan makan ini dapat kita tempatkan pada rak yang berdekatan dengan area sink. Letaknya bisa di sebelah laci maupun di rak pada atas sink. Dengan begitu, seluruh peralatan yang selesai dicuci dapat langsung ditempatkan pada rak.


0 komentar:

Posting Komentar